Lompat ke konten

Sejarah, Singkat dan Daftar Ucapan Hari Sumpah Pemuda

Daftar Ucapan Hari Sumpah Pemuda

Tak terasa tanggal 28 Oktober tahun 2020 sebentar lagi, di mana tanggal ini merupakan hari peringatan Sumpah Pemuda. Pada kongres Kongres Pemuda II tanggal 28 Oktober 1928, para pemuda dan pemudi Indonesia bersumpah bertanah air satu Tanah Air Indonesia, berbangsa satu Bangsa Indonesia, dan berbahasa satu Bahasa Indonesia. Tak heran banyak daftar ucapan Hari Sumpah Pemuda disebarkan agar menjadi inspirasi para generasi muda. Semangat Sumpah Pemuda adalah semangat juang yang harus dibudayakan.

Dari berbagai sumber informasi sejarah menjelaskan bahwa proses lahirnya Sumpah Pemuda dalam Kongres Pemuda II berlangsung selama dua hari, yaitu pada tanggal 27 dan 28 Oktober 1928 di Batavia atau Jakarta yang kita kenal kini. Pada hari pertama, kongres itu dilaksanakan di sebuah gedung yang bernama Katholikee Jongelingen Bond (Gedung Pemuda Katolik). Sedangkan pada hari kedua, kongres dilanjutkan di Gedung Oost Java (sekarang berada di Jakarta Pusat, tepatnya Jalan Medan Merdeka Utara). Adapun tujuan dari Kongres Pemuda II tersebut adalah melahirkan cita-cita perkumpulan para anak muda Indonesia, membahas masalah pergerakan pemuda Indonesia, dan memperkuat kesadaran akan kebangsaan serta memperkuat persatuan Indonesia.

Makna mendalam yang dapat dipetik dari lahirnya ikrar Sumpah Pemuda dalam Kongres Pemuda II yang dihadiri oleh banyak peserta dari lintas agama, ras, dan suku tersebut adalah nilai-nilai persatuan bangsa. Kongres tersebut menjadi bukti nyata bahwa keberagaman yang ada di Indonesia dapat disatukan. Sumpah Pemuda sendiri dapat dimaknai sebagai perwujudan nyata semboyan bangsa Bhinneka Tunggal Ika atau “berbeda-beda tetapi tetap satu jua”.

Nilai-nilai Luhur Sumpah Pemuda

Ada beberapa nilai positif dan luhur dari ikrar Sumpah ini yang perlu kamu tahu. Ikrar yang dicetuskan dalam Kongres Pemuda II itu menjadi bagian yang tidak dapat lepas dari sejarah perjuangan bangsa. Karenanya, nilai yang terkandung di dalamnya bisa menjadi inspirasi dalam kehidupan sehari-hari.

Nilai-nilai luhur Sumpah Pemuda yang baik untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, antara lain:

  • Nilai patriotisme

Nilai patriotisme dalam ikrar ini mengajarkan sikap kepahlawanan yang pantang menyerah, berani serta rela berkorban untuk bangsa dan negara.

  • Nilai gotong-royong

mengajarkan kita untuk selalu bekerja sama dalam meraih tujuan untuk kepentingan dan kebaikan bersama.

  • Musyawarah untuk mufakat

Musyawarah merupakan proses penyatuan berbagai pendapat yang berbeda. Sedangkan mufakat merupakan keputusan yang mendapat persetujuan semua pihak. Sehingga, musyawarah untuk mufakat merupakan proses menampung berbagai perbedaan pendapat untuk kemudian mengambil keputusan yang disetujui oleh semua pihak.

  • Cinta tanah air

Semangat sumpah ini diharapkan dapat membangkitkan rasa cinta tanah air yaitu rasa bangga, memiliki, menghargai, menghormati, setia serta patuh terhadap negara.

  • Kekeluargaan

Kekeluargaan merupakan rasa saling peduli untuk mempererat hubungan antar manusia maupun kelompok agar timbul rasa saling menyayangi antar sesama.

  • Persatuan dan kesatuan

Rasa persatuan dan kesatuan merupakan rasa yang diciptakan demi kebulatan utuh suatu bangsa yang memiliki beragam perbedaan agama, suku, bahasa, maupun adat istiadat.

  • Kerukunan

Kerukunan merupakan sikap saling menerima dan percaya serta rasa saling menghargai dan menghormati dalam sebuah hubungan timbal balik untuk memaknai rasa kebersamaan.

  • Kerja sama

Kerjasama adalah interaksi antar makhluk sosial atau kelompok untuk mewujudkan tujuan atau impian bersama.

  • Cinta damai

Cinta damai merupakan integrasi atas sikap, perkataan, serta tindakan yang tidak menyinggung atau menyerang orang lain sehingga mereka merasa senang dan aman. Rasa cinta damai akan menjauhkan kita dari pertikaian antar sesama.

  • Tanggung jawab

Rasa tanggung jawab merujuk pada kesadaran diri kita terhadap semua tingkah laku atau perbuatan terhadap orang lain, baik yang disengaja maupun tidak.

Baca Juga  Ice Cream World Bali, Spot Hits yang Cocok Buat Penggila Es Krim!

Setelah menyimak sejarah serta nilai-nilai luhur yang terkandung dalam ikrar Sumpah tersebut, maka hendaknya rasa kebangsaan kita menjadi lebih kuat sehingga dapat memperteguh persatuan bangsa.

Daftar ucapan Hari Sumpah Pemuda yang bisa jadi referensi

Salah satu cara membangkitkan jiwa nasionalisme dan semangat perjuangan, kamu bisa mengirimkan daftar ucapan Hari peringatan ini. Kita semua tentu tahu bahwa ucapan Hari Sumpah Pemuda yang paling terkenal adalah “Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya. Berikan aku satu pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia” yang merupakan kutipan dari Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno.

Selain itu, masih banyak deretan daftar ucapan Hari Sumpah Pemuda lain yang bisa kamu jadikan rujukan untuk memperingati hari besar tersebut.

Daftar Ucapan Hari Sumpah PemudaTeriakkan; Siapa kita? INDONESIA!

 

Daftar Ucapan Hari Sumpah PemudaBukan hanya pahlawan yang wajib dan rela gugur demi membangun negeri. Sekarang adalah waktu kita para generasi muda untuk meneruskan perjuangan mereka dalam menjaga keutuhan NKRI.

 

Daftar Ucapan Hari Sumpah PemudaBersatu kita teguh, bercerai kita runtuh bukan hanya slogan semata tetapi juga tindakan dan perbuatan.

 

Daftar Ucapan Hari Sumpah PemudaWarna kulit, agama, dan suku bukanlah pembeda. Mereka adalah kekayaan Indonesia yang menjadi sumber kekuatan bangsa.

 

Daftar Ucapan Hari Sumpah PemudaMengubah Indonesia menjadi lebih baik bukanlah melalui kedudukan tinggi. Namun ubahlah Indonesia dengan semangat persatuan dan kesatuan.

 

Daftar Ucapan Hari Sumpah PemudaMusuh terbesar bukanlah mengusir penjajah tetapi memertahankan persatuan dan menghormati perbedaan.

Itulah daftar ucapan Hari Sumpah Pemuda yang bisa kamu sebarkan untuk membangkitkan semangat nasionalisme generasi muda Indonesia. Semoga semangat dan nilai luhur peringatan ini terpatri dalam hati dan menjadi bekal dalam bersosialisasi. Selamat memeringati Hari Sumpah Pemuda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!